
Berhubung salah satu resolusi 2025 punyaku adalah mengurangi doom scrolling, aku mengalihkan fokusku untuk belajar. Januari ini aku memilih untuk mengambil kursus Coursera, English For Journalism, yang diadakan oleh University of Pennsylvania.
Bisa dibilang, ini adalah keputusan terbaik pertamaku tahun ini. Sebagai lulusan program studi Jurnalistik, materi yang ditawarkan kursus ini melengkapi apa yang sudah aku pelajari di kampus selama tiga tahun. Lebih lanjut, aku akan memaparkan review lengkapnya di bawah ini. Buat kamu yang mau ikutan belajar, bakal ada informasi cara daftarnya juga, lho. Yuk, lanjut scroll!
Review kursus Coursera – English for Journalism
Sebagai orang yang suka belajar tetapi juga disibukkan dengan pekerjaan, ikut kursus singkat di Coursera adalah win-win solution. Aku tetap bisa mempelajari ilmu baru yang berguna buat perkembangan karierku. Di saat yang sama, aku bebas belajar kapan aja karena kursus ini tipenya self-paced.
For your information, Coursera ini menyediakan ribuan kursus yang bekerja sama dengan universitas kelas dunia. Untuk English for Journalism ini, kebetulan penyelenggaranya adalah University of Pennsylvania. Mengutip dari collegefactual.com, English Language & Literature Program (ELP) di kampus ini merupakan Top 1% terbaik di Amerika.
Review dari segi materi
Nggak heran kalau materi kursus ini jadi sangat runut. Aku mulai belajar di kursus ini sejak 1 Januari 2025 dan selesai tepat empat pekan kemudian, pada 29 Januari 2025.
Sebelum mendaftar, kamu bisa melihat gambaran besar tentang kursus ini. English for Journalism memiliki total lima modul dan 22 tugas yang bisa diselesaikan dalam waktu 42 jam. Kalau kamu masih terkendala menggunakan bahasa Inggris, ada caption otomatis bahasa Indonesia (dan 21 bahasa lainnya) yang bisa kamu aktifkan saat belajar.
Jangan khawatir, kursus ini beginner friendly, kok! Pesertanya nggak harus punya background jurnalistik dulu untuk mendaftar. Kira-kira inilah kisi-kisi materi yang bakal dipelajari di sini.
- The history of journalism
- Principles of journalism
- How to research, pitch, and interview
- Print journalism
- Broadcast journalism
- Digital journalism
- Language focus
Review dari segi penyampaian
Ada dua pengajar di kursus English for Journalism ini. Mereka adalah John Cotton, Manager of Instructional Staff Development ELP UPenn, dan Eve Litt, Language Specialist ELP UPenn. John seringnya menyampaikan teori jurnalistik, sementara Eve sudah tentu dalam hal tata bahasanya.
Menurutku, dua pengajar ini memiliki cara penyampaian yang sama-sama mudah dipahami oleh orang yang bukan penutur asli bahasa Inggris sepertiku. Artikulasi yang mereka gunakan begitu jelas. Belum lagi, mereka punya ekspresi wajah yang on-point selama memberikan materi.
Hanya saja, tempo berbicara mereka cukup lambat sehingga aku harus menggunakan kecepatan pemutaran 1,25x, 1,5x, hingga 1,75x agar tidak mengantuk. Namun, hal ini sepertinya bakal jadi poin plus untuk kamu yang masih kesulitan mencerna obrolan berbahasa Inggris.
Cara daftar kursus Coursera – English for Journalism
Cara daftar kursus Coursera secara keseluruhan sebenarnya cukup mudah. Jika ada label “free” di halaman informasinya, kamu bisa langsung enroll kursus secara gratis dan mulai belajar. Hanya saja, kamu tidak akan mendapatkan sertifikat saat menyelesaikan pembelajaran.
Kursus English for Journalism ini termasuk salah satu kursus gratis di Coursera. Berhubung budgetku terbatas tetapi masih ingin dapat sertifikat juga, aku lalu mengajukan financial aid. Program ini semacam beasiswa yang akan memberikan potongan biaya kursus hingga 90% dan hanya berlaku di Coursera.
Untuk mendapatkan financial aid, berikut langkah-langkah yang bisa kamu lakukan:
- Pertama-tama, pastikan kamu sudah login ke akun Coursera milikmu.
- Pilih kursus English for Journalism lalu klik “financial aid available” yang terletak di bawah bar biru “enroll for free”.
- Setelah itu, kamu akan dialihkan ke halaman pemberitahuan aplikasi. Di sana akan ada informasi kalau pengajuan financial aid ini bisa memakan waktu hingga 16 hari untuk ditinjau.
- Jika sudah yakin bisa berkomitmen menyelesaikan kursus ini, klik “continue to the application” yang terletak di bar berwarna biru.
- Di halaman aplikasi, kamu akan ditanyai level pendidikan terakhir, pendapatan tahunan, status pekerjaan, hingga alasan mengajukan financial aid.
- Di kolom alasan tersebut, kamu akan diminta menulis minimal 150 kata. Pastikan kamu menuliskan alasan yang relevan dengan kursus English for Journalism ini agar aplikasi disetujui.
- Klik ceklis di kolom “I’ve reviewed my information and everything is up to date” kemudian klik “next” untuk menyelesaikan proses aplikasi.
- Selama 16 hari berikutnya, rajin-rajinlah mengecek e-mail. Jika aplikasi tersebut berhasil, kamu akan dikirimi tagihan biaya yang sudah dipotong dari harga asli.
- Terakhir, selesaikan pembayaran secepatnya karena diskon akan berakhir dalam 14 hari. Setelah itu, kamu bisa langsung mulai belajar, deh!
Untuk kursus Coursera yang satu ini aku berakhir dengan hanya membayar Rp77.287 saja dari harga asli kursus yang mencapai Rp700.000+. Di artikel berikutnya, aku akan menulis panduan yang lebih lengkap untuk mengajukan financial aid. Sampai jumpa!
Tinggalkan Balasan